Monday, August 19, 2019

KKN (Kuliah Kerja Ngestory): Seusai Kisah, Sepotong Cerita yang Ingin Kubagikan denganmu

KKN telah usai dan tinggallah ceritanya. Yup, ada banyak sekali hal baru yang aku dapatkan. Keinginanku tadinya setiap hari di KKN harus nulis satu tulisan tentang hari itu. Hmm.. bisa ya barangkali, tapi kadang sudah terlanjur lelah dan banyak hal yang berlalu begitu saja.

Terlambat, mungkin aku menyesal. Tapi ijinkan aku tetap menuliskan apa yang masih aku ingat disini. Walaupun banyak yang hilang, setidaknya ada kepingan yang masih bisa diselamatkan. Kepingan ingatan yang aku harap dapat menjadi pengingat untuk diriku yang mudah lupa diriku sendiri.

Tulisan ini anggaplah sebagai kata pengantar suatu buku. Bedanya, ini aku tuliskan di blog. Siapapun bisa membacanya. Walaupun membaca tulisan di blog sepertinya sudah banyak ditinggalkan, tapi bagiku blog merupakan tempat yang bagus untuk menyimpan kenangan. Ea.. termasuk KKN ini.

Nah, sebelum aku memulai cerita, kenalan dulu yuk. 

Perkenalkan, "Namaku Dika Puji Hartati. Jurusan Ilmu Keperawatan. Angkatan 2015. Semester 8. Iya aku baru KKN di semester 8 ini, karena memang kebijakan prodiku begitu. Kalau bisa lulus tepat waktu, maka setelah KKN langsung wisuda. Kebanyakan begitu, tapi aku bukan termasuk yang kebanyakan. Aku nambah semester, hehe. Karena aku malesan dan kurang berjuang. Eh eh kok curhat ya." 

Aku dari belakang. (._.)v Sedang meratapi masa depan yang terombang ambing seperti ombak yang sedang kutatap dan sejenak bahagia karena matahari terbit seperti menerbitkan pula harapan baru di hatiku. Lah?

Nah, ternyata bukan hanya aku nih yang semester 8 tapi lagi KKN. Ada empat orang lainnya yang juga angkatan 2015. Mereka adalah Novi temen sekelasku, Rojik dari Prodi Hukum, Yoga dari Prodi Teknik Geologi, dan Sita dari Prodi Kimia. Seiring berjalannya waktu selama KKN, terdeteksi ada pula angkatan 2016 yang sempet gap year alias aslinya lulusan 2015. Hm... jadi aku tidak sendirian banget kan. Akan aku ceritakan sambil jalan ya siapa aja temen-temenku saat KKN hehe.

Oh iya belum kenalan sama nama tim KKNku yah. Hehe. Kenalin, nama lengkapnya KKN-PPM UGM Periode 2 Unit Gangga dengan kode unit NB-029. Ada kata-kata yang tidak dimengerti? Gangga itu nama kecamatannya. Tapi sebenarnya tim tidak bekerja di satu kecamatan penuh. Kalau di timku, kita dibagi menjadi dua desa, yaitu Desa Sambik Bangkol dan Desa Rempek. Nah aku yang di Desa Rempek. Kami satu tim ber-27 orang. 14 orang di Desa Sambik Bangkol dan 13 orang di Desa Rempek. Nah di masing-masing desa terdapat dua sub-unit. Jadi total ada 4 sub-unit. Bingung-bingung? Wkwk.

Masih sesi perkenalan. UGM sendiri membagi sektor program kerjanya menjadi empat kluster, yaitu kluster Agro (terdiri dari mahasiswa jurusan yang berkaitan dnegan pertanian, peternakan, kehutanan, kedokteran hewan), kluster Saintek (Fakultas MIPA dan Teknik), Kluster Soshum (Fakultas Sastra dan Bahasa, Ekonomi, Psikologi, Hukum, dsb), dan kluster Medika (prodi kesehatan). Dan aku masuknya kluster medika.. Yup, kenalin sekali lagi, Dika dari kluster Medika. Hehehe.

Oke.. mungkin itu dulu ya sesi pembukaan dan perkenalannya. Fokus ceritaku ini nantinya adalah sebagai aku sendiri, yang akan lebih banyak menceritakan hal personal barangkali dan sifatnya subjektif. Hm.. jadi ini nanti kebanyakan adalah pendapatku sendiri. See you di tulisan selanjutnya yang akan menceritakan tentang perjalan menuju lokasi, Kecamatan Gangga, Kabupaten Lombok Utara.

"Lombok awalnya terasa begitu jauh. Dengan bus kita butuh 30 jam untuk sampai. Melewati sepertiga pulau Jawa, menyebrang dengan kapal sebanyak dua kali, dan masih dilanjutkan dengan bus lagi. Hm. Lombok rasanya begitu jauh. Tapi benarkah demikian?"

#KKNPPMUGM #LOMBOK #KKNLife 

No comments:

Post a Comment